Belanja Hemat Lewat Shopback, Bisa Dapat Cashback!

Gua adalah orang yang sangat gemar bermain futsal. Meskipun enggak jago, tapi lumayan diperhitungkan lah sama orang-orang, hahaha. Hubungan gua dengan futsal memang cukup melekat. Di saat lagi pengin-penginnya main futsal, banyak hal-hal tidak masuk akal yang gua lakukan.

Pada bulan Ramadhan tahun 2011, sebuah program televisi yang dipandu Pandji Pragiwaksono, Raditya Dika, dll mengajak follower Twitter-nya untuk ikut futsal bareng. Gua tidak mau melewatkan kesempatan tersebut dan mengikuti persyaratannya. Beberapa hari kemudian diumumkan follower terpilih dan gua salah satunya. Maka datanglah gua ke Jakarta main futsal sore-sore pas lagi puasa. Cerita ini pernah gua posting di sini.

Futsal bareng Provocative Proactive

Pernah juga pertengahan 2012 habis sholat maghrib gua internetan pantengin Twitter. Di situ beberapa orang yang Twitter-nya gua ikuti, kebanyakan selebtwit, sedang ngobrolin agenda futsal yang akan dilakukan malam itu juga. Gua jelas tertarik dan pengin gabung, tapi agak ragu untuk mengejar kesempatan itu karena gua di Bogor sedangkan main futsalnya di Jakarta.

Tapi enggak butuh waktu lama, akhirnya gua nekat ke Jakarta naik kereta setelah diayoin sama @popokman dan dibolehin nginep di rumah @sutradaratop. Padahal enggak tahu tempat futsalnya di mana. Setelah bingung cari lokasi dan sempat terlewat, akhirnya sampai juga, tapi main futsalnya udah hampir selesai. Untungnya dikasih kesempatan main beberapa menit, karena kasihan kali ya jauh-jauh dari Bogor, hahaha.

Nah sebulan terakhir gua udah enggak pernah main futsal lagi. Alasan yang pertama, bulan ini gua lagi fokus untuk menyelesaikan skripsi karena sedang memasuki ke tahap akhir. Sebenernya di luar mengerjakan skripsi gua punya banyak waktu untuk sekadar main futsal. Tapi masalahnya gua diajakin futsal pas lagi semangat-semangatnya garap skripsi. Kan gak enak.

Alasan kedua, gua belum punya sepatu futsal baru. Kenapa harus baru? Sebab sepatu futsal gua satu-satunya udah terlihat mengenaskan. Gimana enggak, sepatu ini masih sama dengan sepatu yang gua pakai empat tahun terakhir. Atau lima tahun terakhir ya? Pokoknya udah lama banget. Sebenernya bisa dibilang awet sih, tapi akhirnya sampai juga pada waktu di mana sepatu tersebut enggak sanggup lagi bertahan. Sayangnya ketika gua pengin beli sepatu futsal, uangnya harus gua pakai untuk hal-hal lain yang harus lebih diutamakan.
Sedih :(
Dalam masa berkabung (karena sepatu futsal rusak), gua mendapatkan kesempatan untuk punya sepatu futsal baru! Wah keren, gimana tuh? Adalah Shopback yang dengan baik hati akan mewujudkan keinginan gua dan siapa pun untuk mendapatkan barang baru. Gua pun mulai membuat daftar sepatu futsal yang gua inginkan. Siapa tahu Shopback bisa mengabulkan keinginan ini. Penasaran sepatu futsal seperti apa yang gua pengin? Nih.

1. Adidas Ace 16.3
Pabrikan asal Jerman ini memang jaminan mutu untuk perlengkapan olahraga. Biasanya cuma bisa bisa memandang aja setiap produk sepatu futsal yang dikeluarkan Adidas karena harganya mahal untuk mahasiswa kere macam gua. Adidas Ace 16 punya beberapa seri, salah satunya Ace 16.3 yang desainnya khas dan paduan warnanya cakep. Sebagai orang yang tertarik dengan visual, gua selalu selektif memilih barang. Pokoknya untuk hal-hal yang gua pakai dan terlihat, desainnya harus enak dipandang. Dan entah kenapa gua lagi suka model-model sepatu futsal yang ber-embos.

Gambar Adidas Ace 16.3 diambil dari sini

2. Puma Evospeed Sala 3.4
Puma juga punya sepatu dengan desain-desain simpel dengan perpaduan warna yang pas, salah satunya seri Evospeed Sala 3.4. Lagi-lagi gua naksir sepatu futsal yang ada embos-nya. Warnanya juga nyala biar bisa menarik perhatian orang-orang gitu.

Gambar Puma Evospeed Sala 3.4 diambil dari sini

3. Specs Thunderbolt
Waini, produk lokal yang kualitas dan desainnya bagus-bagus. Karena lokal, jadi harganya masih lebih terjangkau. Salah satu seri Specs yang memiliki embos adalah Swervo Thunderbolt yang juga bermain gradasi warna.

Gambar Specs Swervo Thunderbolt diambil dari sini

Ketiga barang di atas ini bisa dibeli di Tokopedia sebagai e-commerce partner Shopback yang bisa kasih cashback sampai dengan 50 ribu rupiah. Hah kok bisa? Bisa dong. Shopback ini situs yang bisa bikin kita hemat saat berbelanja online, karena kita bakal dapet penawaran atau diskon menarik dan cashback dari sekitar 300 toko yang sudah bekerja sama.

Gimana caranya?

Begini, pertama kita buka dulu shopback.co.id, terus cari toko online favorit kamu atau cari yang menawarkan penawaran menarik. Nanti kita akan dibawa ke situs tersebut. Kalau mau tahu ada toko apa aja, bisa klik ini.

Pertama

Langkah kedua, cari deh barang yang kamu inginkan. Setelah dapet, klik 'beli', seperti biasa.

Kedua

Setelah pesan barang yang diinginkan, di akun Shopback kamu akan tersimpan jumlah cashback yang masuk secara otomatis dalam jangka waktu 48 jam dengan status 'Tertunda'. Artinya cashback tersebut akan divalidasi dulu oleh toko yang bersangkutan agar nantinya bisa kita klaim.

Ketiga
 Nah kemudian akan terjadi perubahan status cashback kamu menjadi 'Bisa di-klaim' dalam jangka waktu 30-60 hari. Kenapa? Karena untuk memastikan bahwa barang yang kita beli tidak ditukar atau dikembalikan.
Keempat

Agar kita bisa mengambil cashback, pastikan jumlah minimalnya adalah 50.000 rupiah. Kalau belum mencapai jumlah tersebut kita bisa menambahnya dengan membeli barang lain dengan cara yang sama seperti yang sudah disebutkan di atas. Begitupun jika kita ingin mengklaim bonus ya. Kalau sudah mencapai jumlah minimal, kita bisa ambil dengan klik 'Minta Pembayaran'.
Kelima & Keenam

Nah kalau kamu mau dapat uangnya, tarik cashback ke rekening bank di bawah ini.


Sebagai tambahan, kamu bisa cari dan temukan tanda kantong uang di toko-toko yang memberikan penawaran cashback tambahan. Wiuw!

Gimana? Mantap kan belanja online lewat Shopback?

Seperti yang gua bilang di atas bahwa Shopback sekarang lagi ngadain kontes blog di mana nanti dipilih 15 orang pemenang yang berhak mendapatkan barang termahal yang diinginkan secara grateeees! Siapa yang enggak tertarik? Gua sih berharap banget keinginan gua bisa diwujudkan melalui kontes ini. Kalau mau ikutan, lihat caranya di sini ya! Good luck!

Jatinangor dan Prasarana yang (Seharusnya) Memadai

Jatinangor merupakan sebuah kecamatan kecil di Kabupaten Sumedang yang berbatasan langsung dengan Kota Bandung. Berdirinya beberapa perguruan tinggi, seperti Institut Pendidikan Dalam Negeri (IPDN), Universitas Padjadjaran (Unpad), Institut Teknologi Bandung (ITB), dan Institut Koperasi Indonesia (Ikopin) membuat Jatinangor disebut sebagai kawasan pendidikan. Otomatis, penghuninya kini menjadi beragam, bercampur dengan para pendatang yang hadir dari berbagai daerah, termasuk dari luar negeri.

Dengan banyaknya perguruan tinggi, maka banyak pendatang, dalam hal ini mahasiswa. Dengan banyaknya mahasiswa, maka tak heran jika fasilitas terus tumbuh seiring berjalannya waktu. Tempat tinggal tentu banyak, mulai dari rumah warga yang disulap menjadi kos-kosan sederhana hingga apartemen yang berdiri tegap menantang. Minimarket dan supermarket tersedia untuk memenuhi hasrat belanja kebutuhan sehari-hari atau bulanan. Rumah makan dari warteg hingga kafe-kafe tempat nongkrong asyik juga banyak. Jatinangor kini bak sebuah kota, bukan sekadar kecamatan kecil.

Namun ada sedikit hal yang tak terpenuhi dan semestinya tak luput dari perhatian. Apakah itu?

1. Trotoar

Ketersediaan trotoar yang layak dan nyaman bagi pejalan kaki. Terasa sepele, tapi bagi saya pribadi hal ini merupakan sebuah masalah yang cukup menganggu karena saya lebih sering berjalan kaki di Jatinangor. Sebuah pembangunan haruslah memerhatikan prasarana sebagai penunjang. Trotoar dan hak pejalan kaki ini sudah diatur dalam Undang-undang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (UU LLAJ) No 22 Tahun 2009. Berikut petikannya: 

- Pasal 45 ayat (1)
Fasilitas pendukung penyelenggaraan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan meliputi:
a. trotoar;
b. lajur sepeda;
c. tempat penyeberangan Pejalan Kaki;
d. Halte; dan/atau
e. fasilitas khusus bagi penyandang cacat dan manusia usia lanjut.

- Pasal 131 ayat (1) 
Pejalan Kaki berhak atas ketersediaan fasilitas pendukung yang berupa trotoar, tempat penyeberangan, dan fasilitas lain.

Jalan umum di Jatinangor merupakan salah satu akses penghubung Jawa Barat dengan Jawa Tengah. Bayangkan seperti apa padatnya lalu lintas terutama banyaknya kendaraan-kendaraan besar seperti truk dan bus yang melintas. Kurang layaknya trotoar yang ada membuat pejalan kaki harus rela berjalan di aspal, bahkan tak jarang ditemukan trotoar yang sudah rusak, penuh tumpukan sampah, dan beralih fungsi menjadi tempat parkir. Belum lagi di malam hari trotoar dijadikan tempat untuk berdagang.

Trotoar sebagian digunakan sebagai tempat parkir mobil (dok. pribadi)

Sampah berserakan di trotoar (dok. pribadi)

Solusinya ya sederhana yaitu memperbaiki trotoar menjadi layak bagi pejalan kaki. Beberapa ruas jalan di Kota Bandung sudah memiliki trotoar yang nyaman. Meski tak harus seperti di Bandung yang disertai kursi, yang penting trotoar di Jatinangor berguna sesuai fungsi.

2. Tempat Parkir
Menyoal tempat parkir, ini juga menjadi kendala di kawasan Jatinangor. Banyak ruko-ruko, tempat makan, atau kos-kosan yang tidak menyediakan lahan parkir luas. Hal ini menyebabkan kendaraan-kendaraan parkir di tempat yang tidak semestinya, seperti di trotoar itu tadi. Andai ada lahan yang luas, seharusnya bisa digunakan untuk membangun lapangan parkir terpadu yang inovatif.

Di tempat parkir terpadu itu juga bisa dilengkapi dengan foodcourt ataupun galeri seni budaya setempat. Saya pernah mewawancarai Hendri Sanjaya, seorang pengrajin patung kayu. Ia bercerita, kampungnya di Desa Cibeusi Jatinangor dulu merupakan kampung yang memproduksi patung atau kerajinan berbahan dasar kayu. Namun karena prospek pendapatannya tidak jelas, sekarang sudah sedikit yang masih aktif menjadi pengrajin. Jika saja pemerintah mau memfasilitasi, bukan tidak mungkin hal ini akan mengangkat kembali kerajinan lokal dan bisa otomatis meningkatkan perekonomian daerah. Salah satu upayanya yaitu membuat galeri di tempat orang ramai, dan tempat parkir terpadu bisa menjadi tempat alternatif.

3. Jembatan Penyeberangan Orang (JPO)
Usut punya usut, jembatan penyeberangan orang (JPO) di Jatinangor ada dua, di depan IPDN dan di depan Gerbang Lama Unpad. Hanya saja saat ini JPO tinggal tersisa satu, yang terletak di depan IPDN, itu pun kondisinya sudah mengkhawatirkan. Sayangnya zebra cross juga hanya sedikit. Ada baiknya pemerintah mempertimbangkan untuk membangun JPO yang layak, karena banyak sekali masyarakat yang menyeberang sembarangan dan bisa membahayakan. Membuat JPO yang artsy sepertinya bakal menarik. Kita bisa mengadaptasi dari luar negeri. Di Bogor, JPO Terminal Baranangsiang lebih meriah dengan lampu (yang menyala saat malam hari) dan musik dari pengeras suara, sementara JPO bawah tanah depan Kebun Raya Bogor difungsikan juga sebagai galeri foto dan lukisan. Tentunya dilengkapi juga dengan kamera pengawas untuk keamanan.

Dengan memperbaiki tiga hal di atas saja, rasanya Jatinangor akan terasa lebih nyaman. Banyaknya mahasiswa di Jatinangor tentu menjadi keunggulan karena otomatis akan banyak juga otak kreatif yang sepertinya akan mau diajak membantu mempercantik lingkungan Jatinangor ini. Sebab para mahasiswa sudah sepatutnya bisa turut mengabdi, memajukan lingkungan tempatnya menimba ilmu.

Menjadi Mahasiswa Jurnal Unpad dan Citra yang Mengikutinya

Foto: Adam Prireza

Semester genap sudah mau berakhir, tidak terasa titel mahasiswa tua tambah membebani. Bagi saya dan teman-teman tua saya, status tersebut berarti sudah masuk pada fase hah-bakal-lanjut-jadi-jurnalis-atau-enggak-yah?, akibat sudah lebih banyak tahu seperti apa dunia jurnalis (apalagi untuk yang sudah praktik kerja/job training) dibanding beberapa tahun lalu saat masih “hijau” di alam perkuliahan yang fana ini.
Berganti tahun, seiring kami yang menua, muncullah bibit-bibit baru di Jurnal Fikom Unpad. Bibit-bibit baru ini tampaknya sudah lebih siap. Sebab program studi Jurnalistik memang sudah dipilih sejak memutuskan untuk melanjutkan pendidikan di bangku kuliah, melalui SBMPTN ataupun SNMPTN. Tidak main-main, peminat prodi Jurnal mencapai 4.000-an orang, padahal kursi yang diperebutkan tidak lebih untuk 100 orang.
Saya rasa mayoritas mahasiswa baru ini memilih Prodi Jurnal karena ingin jadi jurnalis televisi. Ya, gak? Bener, kan? Ya, bisa dipahami melihat era audiovisual kini lebih digandrungi kaum muda. Tak ada yang salah karena zaman kan terus bertransformasi, di mana mobil bisa jadi robot, cabe bisa boncengan naik motor, cappucino bisa dicampur cincau, dan lain sebagainya.
Bagaimana pun saya sendiri (ciyeee… sendiri) kagum dengan banyaknya peminat Prodi Jurnal. Namun entah kamu, para Jurnal 2015, tahu atau tidak bahwa persaingan untuk menjadi jurnalis bukan hanya antar lulusan Prodi Jurnal, tapi juga melibatkan lulusan prodi lain seperti ekonomi, ilmu sosial politik, bahkan pertanian. Beberapa waktu lalu satu media besar nasional secara terang-terangan kok dalam publikasinya mengutamakan merekrut lulusan ekonomi pembangunan dan teknik, bukan mengutamakan lulusan jurnalistik.
Mengapa demikian? Padahal kalau boleh sombong, selain teknik-teknik, mahasiswa Jurnalistik Fikom Unpad juga selalu dicekoki etika jurnalistik, menjaga idealisme. Jadi, mahasiswa Prodi Jurnal tahu seperti apa jurnalis yang bekerja dengan benar. Berbicara kualitas sebagai jurnalis yang berkompeten, lulusan Jurnal Fikom Unpad harusnya mampu diandalkan. Yosep “Stanley” Adi Prasetyo, anggota Dewan Pers, pernah berujar bahwa Jurnalistik Fikom Unpad layak menjadi penyelenggara uji kompetensi jurnalis.
Namun faktanya, paham ilmu jurnalistik saja tentu belum cukup. Butuh pengetahuan yang luas. Kamu harus tahu ilmu pengetahuan lain. Jurnalis kan harus bisa meliput apa saja. Bisa saja oleh redaktur disuruh meliput dunia perbankan, dunia olahraga, atau dunia politik internasional (asal tidak dunia lain, kecuali kamu jadi jurnalis majalah Misteri). Nah, mungkin media nasional tadi memang sedang membutuhkan jurnalis yang paham dengan ekonomi pembangunan dan teknik, jadi wajar saja. Sebab, ya itu tadi, ilmu jurnalistik saja tidak cukup.
Stereotip Mahasiswa Jurnal
Kehidupan mahasiswa Jurnal Fikom Unpad keras? Enggak juga, hidupnya masih sama dengan yang dilakukan mahasiswa lain. Masih bisa berorganisasi, nongkrong di Gemboel*, nonton drama Korea "Reply 1988", atau main Candy Crush. Akan tetapi hal-hal tersebut akan terasa menjadi dosa dilakukan jika mengingat tugas-tugas yang ada belum rampung dikerjakan.
*Tempat makan di Ciseke Besar, identik dengan tempat nongkrong mahasiswa Jurnal.
Tiap mahasiswa prodi lain boleh saja mengklaim bahwa tugas mereka banyak, tapi mahasiswa Jurnal Fikom Unpad harus mengklaim bahwa tugas yang diberikan dosen bukan sekadar banyak tapi banyak dan konsisten. Kalian bisa cari tahu atau merasakan sendiri mengapa tugas bernama ‘apresiasi buku’ tiap pekan bisa membuat lupa tidur dan lupa mandi sehingga penampilan kami di kampus terlalu apa adanya dengan muka tampak tak bergairah.
Sepertinya atas dasar itu pula berkembang citra bahwa mahasiswa Jurnal memiliki penampilan lusuh, bahkan mungkin terburuk di antara mahasiswa prodi lain di Fikom Unpad. Meskipun tentu saja masih banyak mahasiswa Jurnal yang peduli akan penampilan, terutama perempuan.
Mengeluh mah wajar, namanya juga manusia, apalagi anak muda yang masih pengin banyak main. Namun bagaimana pun, tugas-tugas itu bisa jadi bekal buat para mahasiswa dan tak jarang kita bisa dapat hal-hal menarik.
Mungkin kamu baru tahu bahwa Bondan Winarno (ya, komentator makanan di televisi itu) ternyata pernah menjadi jurnalis investigasi. Jangan bayangkan dia menginvestigasi makanan seperti mie berformalin, bakso dari daging tikus, kerupuk dari kulit bekas sunat, atau semacamnya. Lebih dari itu, ia menginvestigasi kasus penambangan sumber daya alam Indonesia. Jadi Pak Bondan bukan cuma bisa bilang maknyus ke semua makanan yang dia makan, jauh sebelum itu dia merupakan seorang investigator yang, errr… maknyus!
Stereotip lain yang sering didengung-dengungkan adalah, mahasiswa Jurnal lulusnya lama. Nah, ini enggak salah. Sepertinya waktu empat tahun untuk kuliah memang belum cukup bagi mahasiswa Jurnal, tapi itupun bukan tanpa sebab. Salah satu yang membedakan Prodi Jurnal dengan prodi lain adalah dalam hal praktik kerja. Bila di prodi lain mahasiswa diwajibkan melakukannya satu kali, Prodi Jurnal dua kali, di media cetak dan media elektronik.
Selama beberapa tahun, dua praktik kerja ini dilakukan pada semester 7, 8, dan seterusnya. Sehingga untuk lulus 3,5 – 4 tahun dirasa mustahil bagi mahasiswa Jurnal. Namun keresahan ini akhirnya coba diatasi. Mulai angkatan 2012, praktik kerja bisa dilakukan di semester 6. Dengan begitu kemungkinan lulus cepat terbuka lebar. Kita tunggu saja, mungkinkah bakal ada yang lulus dalam tempo 3,5 tahun? Hmmm…
Jadi, silakan nikmati tahun-tahun menjadi mahasiswa Jurnal, mau tak mau. Toh saat lulus nanti, kamu masih bisa jadi apa saja. Jadi komika seperti Soleh Solihun? Sutradara seperti Andi Bachtiar Yusuf? Atau penulis naskah film seperti Salman Aristo? Mereka adalah alumni Jurnal Fikom Unpad. Ya, tapi syukur-syukur jika kamu masih tetap ingin jadi jurnalis.
Tulisan ini murni pendapat pribadi, bukan semata untuk memetuahi mahasiswa baru, bukan sok tahu karena lebih senior. Secara akademik, nilai saya juga pas-pasan, tidak (atau belum) memuaskan. Saya hanya ingin berbagi dan barangkali bisa mengangkat motivasi kamu yang saat ini masih canggung memasuki zona baru. Mudah-mudahan bisa diterima.
Kalau kamu masuk ke ruang kantor Prodi Jurnal Fikom Unpad dan terprovokasi saat membaca tulisan “We are journalist, dare you join?”, sila katakan dengan lantang, “Yes, I dare!”
Chakep!

(Pernah dimuat di sibiruonline juga sih)

Andaikan Aku Punya Mesin Waktu


Libur panjang biasanya identik dengan jalan-jalan. Akan tetapi gue sering kali memilih menghabiskan waktu liburan dengan menonton film, mengingat kondisi jalanan dan tempat hiburan akan sangat ramai. Terkadang kalau libur tapi belum siap film baru untuk ditonton ya paling ulangi lagi tontonan lama.
Ada tontonan yang beberapa kali gue tonton, yaitu Proposal Daisakusen. Sebenarnya ini bukan film sih, tapi drama Jepang yang dirilis tahun 2007. Sudah cukup lama. Kenapa dorama yang memiliki 20 episode ini sering gue tonton, karena konsep ceritanya bisa dibilang sangat unik. Ken, sang pemeran utama pria diceritakan kembali ke masa lalu melalui foto-foto dalam sebuah slide yang ditayangkan di pesta pernikahan Rei, perempuan yang disukainya sejak zaman SD.
Gue juga jadi suka membayangkan untuk kembali ke masa lalu. Ke momen-momen di mana seharusnya gue menyatakan cinta pada seorang gadis, hahaha. Agak geli. Omong-omong, beberapa waktu lalu gue dapat tautan Youtube sebuah lagu berjudul Mesin Waktu dari grup musik Savari. Kalau mau tahu, kamu bisa kamu buka tautan ini.

(Gambar: instagram.com/savari.id)

Ya, inti lagunya mirip dengan kisah dorama itu, di mana seseorang memiliki keinginan kembali ke masa lalu untuk meraih cintanya yang dulu. Ia menyesal karena tidak punya nyali mengungkapkan cintanya. Lalu ia pun berandai-andai mempunyai mesin waktu. Duh, pasti banyak banget nih yang punya kisah serupa. Hahaha.
Musiknya asik banget sih, modern pop gitu. Gue setelah mendengar lagu ini otomatis berdendang sendiri sepanjang perjalanan Jatinangor-Bandung-Lembang. Musik dan liriknya tetiba muncul di pikiran, meski masih sedikit ngaco karena waktu itu masih belum hapal. Hehehe.
Namun rasanya tak cukup hanya membahas lagu tersebut, karena menariknya, ternyata grup musik Savari ini memiliki konsep yang unik. Dalam beberapa media promonya, Savari hanya menonjolkan tiga karakter binatang berupa animasi. Gue pikir itu hanyalah konsep dari video klip yang akan diluncurkan nantinya. Eh ternyata konsep grup musik Savari memang menampilkan tiga karakter itu, yang rupanya memiliki nama Baba, Dinggo, dan Cimpala.
Karakter Baba digambarkan sebagai seekor babi yang meskipun besar dan gahar, tapi ia pemalu dan polos. Kecintaannya terhadap lingkungan di semesta ini membuat ia berusaha untuk berbuat ramah, rajin menolong, dan setia kawan. Sementara itu, Dinggo sebagai seekor anjing memiliki jiwa petualang yang besar, tak heran sosoknya digambarkan pemberani, sok jagoan dan temperamental. Akan tetapi ia tetap makhluk yang baik. Lain lagi dengan Cimpala, monyet yang terkenal licik, usil, dan cerdik. Meski begitu bukan berarti ia jahat. Uniknya ia senang dengan segala hal berbau sains.
Melihat mereka, otomatis ingatan tertuju pada grup musik asal Inggris, Gorillaz, yang juga menerapkan konsep virtual band pada 1998 dengan empat karakter fantasi. Gorillaz bertahan cukup lama di blantika musik internasional dan menyabet beragam penghargaan. Bahkan mereka berhasil mendapat titel Most Successful Virtual Band dari Guinness World Record.
Langkah yang dilakukan Savari, dan label MaharkaryaInc, untuk membuat konsep seperti ini merupakan langkah yang terbilang berani. Selain karena mereka menjadi grup musik virtual pertama di Indonesia, kemungkinan besar orang-orang akan membandingkan Savari dengan Gorillaz. Namun rasanya Savari tidak perlu khawatir untuk terus maju dan membuktikan eksistensi mereka melalui karya-karya yang ciamik. Hal ini sudah dibuka dengan single Mesin Waktu.
Saya akan menunggu video klip mereka seperti apa dan bagaimana jika mereka tampil di layar kaca atau di acara penghargaan sewaktu-waktu, hehehe. Sudah saatnya Savari membawa mesin waktu mereka ke masa depan.

Produktif Beropini di 2014

Hehehehe.
*muncul-muncul cengengesan*

Selamat tahun baru 2014! Apa resolusi kalian pada tahun ini? Jangan bilang 1024x768 pixel. Itu mah resolusi LCD. Kalo gua pribadi pengen kembali banyak berkutat dengan tulis menulis. Sebenernya 2013 juga gua banyak nulis, tapi kebanyakan nulis tugas kuliah. Haish...

Dulu, rentang waktu tahun 2008-2010 bisa dibilang tahun di mana gua rajin menulis (tentang sepak bola) dan beberapa di antara tulisan itu gua kirim ke media massa cetak. Itu juga lebih karena saat itu gua langganan tabloid Soccer. Mulai dari surat pembaca, lalu ke kolom opini. Alhamdulillah sekitar empat atau lima kali dimuat. Pernah juga gua ngirim opini ke sebuah tabloid lokal di Bandung, Maung Bandung. Waktu itu tentang suporter Persib yang dilarang pakai atribut ke stadion selama setahun karena ulah mereka sendiri. Sayang, klipingan koran yang udah gua pisahkan harus terpisah juga dari gua. Gak tau ngilang ke mana. Duh.
(Beberapa tulisan ada yang sudah terarsip di sini)

Memasuki tahun 2011, gua udah jarang ngirim tulisan ke media massa. Paling cuma nulis di blog, dan kebanyakan bukan tentang sepak bola. Nah, tahun 2012, gua mulai nulis tentang sepak bola lagi, tapi tulisan-tulisan itu gua kirim ke media online, BeritaSatu. Secara kualitas, gua merasa tulisan gua lebih matang, hahaha. Itu karena gua banyak membaca tulisan-tulisan kolumnis sepak bola lokal. Pangeran Siahaan menjadi referensi. (tulisan gua di BeritaSatu di sini)

Di tahun 2013 gua sempat sekali coba kirim opini tentang timnas Indonesia ke koran Pikiran Rakyat. Agak gak tau diri memang, berani-berani kirim ke sana, hahaha. Alhasil memang gak dimuat. Setelah itu gua udah gak pernah kirim artikel lagi ke media massa.

Tahun 2014 inilah gua pengen kembali merasakan tulisan gua dimuat di media massa cetak. Sempat gua berpikir untuk nulis tentang politik karena geliat Pemilu ini sudah benar-benar di depan mata. Tapi Manchester United membuat gua lagi-lagi harus menulis tentang sepak bola. Kenapa? Kekalahan MU atas Tottenham Hotspur di kandang sendiri cukup menarik untuk ditulis. Ya mungkin kalian udah tau lah beritanya dari media-media, tapi gua pengen buat dari perspektif gua sendiri.

Gua hubung-hubungkanlah kandang MU yang berjuluk Theatre of Dreams dengan Teater JKT48, hahaha. Setelah beres seharian, gua kirim hari Jumat (03/01) ke harian BOLA. Harian ini memang memberi kesempatan pembaca untuk mengirimkan opini pada satu kolom khusus. Sial, hari Minggu (05/01) MU takluk lagi di kandang lawan Swansea. Terpaksa gua harus merevisi tulisan gua yang udah dikirim karena ada data baru yang harus dimasukkan. Revisi itu gua kerjakan langsung beberapa saat setelah pertandingan beres yaitu Senin dini hari, dan langsung gua kirim.

Rabu (08/01) pagi, gua dikabari teman bahwa tulisan gua tentang Emyu dan Jekate itu dimuat. Alhamdulillah, gua senyum-senyum sendiri. Tapi ternyata opini gua kepotong lumayan banyak karakter karena kepanjangan. Padahal justru gua pikir tulisan gua kurang banyak, makanya ditambah-tambahin, hahaha.
Target pertama tercapai dan hal ini gua jadikan perangsang untuk menulis dan mengirim artikel lagi. Ya pengennya sih tembus ke media-media besar semacam Kompas, karena gua belum pernah coba. Mudah-mudahan 2014 menjadi tahun yang produktif. Aamiin.

'Saya' Bawa Kabur Mobil?

Selamat pagi, buat yang baca ini pagi-pagi. Selamat siang, buat yang baca ini siang-siang. Selamat malam, buat yang baca ini malam-malam. Selamat jalan, buat yang baca ini jalan-jalan.

Pada postingan ini gua akan mengklarifikasi kasus kriminal yang melibatkan gua (lagi). Ceileh, klarifikasi. Sebelumnya mungkin lu udah pernah baca tentang perampasan smartphone gua di Senayan? atau tentang nyokap gua yang ditelepon kepolisian karena gua ditangkap tangan sedang membawa narkoba? Agak ngenes kalau diinget-inget. Sekarang, kasus kriminal apa lagi?

Pulau yang Buas, Tapi Indah

Masalah mendapat libur panjang adalah ketika gak punya rencana buat jalan-jalan. Pasti lo juga (terutama yang mahasiswa-mahasiswi) ngerasain kan kalo libur panjang gini bosen gak ngapa-ngapain, pengennya masuk kuliah, tapi pas lagi kuliah malah pengen libur panjang. Luar biasa ngeselin. Gua emang bukan orang yang terbiasa traveling kalo liburan. Biasanya cuma hibernasi di rumah. Kurang produktif aja gitu.


Akhir Dari Tahun Awal

 HAI, GAAAIIIZ!
*udah kayak Ikang Fawzi di iklan On Clinic?*

Gua sebenernya cuma pengen nge-share tentang tugas-tugas akhir yang menyita waktu banget (tapi masih sempet-sempetnya main PES). Setidaknya ada empat tugas yang menarik. Bikin event (matkul Manajemen Komunikasi), bikin tabloid (Pengantar Ilmu Jurnalistik), bikin poster (Komunikasi Visual), bikin festival budaya (Komunikasi Lintas Budaya).